Polisi Bekuk Pencabul Anak-anak di Masjid

    Polisi Bekuk Pencabul Anak-anak di Masjid
    Tersangka pencabul anak di bawah umur diperiksa penyidik Polres Bungo/foto: dok Polres Bungo

    JAMBI – Aksi cabul IM terhadap anak-anak di bawah umur di Masjid  Al Djumhuriah, di Kelurahan Bungo Barat, Kecamatan Pasar Muara Bungo,  Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi, berujung ke kantor polisi.

    Pemuda berusia 34 tahun yang bekerja di sebuah rumah makan di Kota Muara Bungo itu, Rabu siang (8/12), digelandang polisi atas tuduhan mencabuli seorang anak wanita di bawah umur yang sedang sembahyang magrib pada hari Jumat pekan lalu (3/12).

    Kapolres Bungo Ajun Komisaris Besar Guntur Saputro membenarkan penangkapan IM. Terungkapnya kelakuan tidak senonoh IM, sebut Guntur bermula dari laporan orang tua korban Ilham, 32 tahun ke polisi Senin (6/12).

    Tindak pencabulan IM bermula dari keluhan anak pelapor yang menangis saat pulang dari masjid. Kepada ayahnya, korban menyebutkan dirinya dipeluk tidak senonoh oleh seseorang saat sedang sembahyang.

    Dari hasil penyelidikan dan keterangan saksi dari pengurus masjid yang didapatkan polisi, IM tidak bisa mengelak. Bahkan perbuatan bejad itu sudah ketiga kalinya dilakukan di masjid.

    “Kita akan menangani perkara ini secara tegas. Tersangka akan diproses dengan  humanis dan profesional. Termasuk dampak keresahan yang ditimbulkan juga menjadi perhatian. Untuk membuang trauma yang dialami korban, bersama keluarganya kita akan melakukan trauma healing, ” kata Guntur.(permato)

    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Ke Tanah Papua, Kapolda Jambi Antarkan Bela...

    Artikel Berikutnya

    Sukses Ungkap Kasus Pencurian Buku Nikah,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    KPU dan Kejati Jambi Gelar Penerangan Hukum untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024
    Pemuda Sungai Arang Difitnah Media Pendukung Jumiwan-Maidani Hadang Pendukungnya, Faktanya Tidak Ada
    Sudirman Apresiasi Kinerja Pelayanan Para Medis di Jambi
    Tanpa Dibayar, Puluhan Ribu Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar Dedy-Dayat

    Ikuti Kami